Minggu, 10 Juni 2012

Euro perkasa, pesona si kuning kembali bersinar

 Oleh Barratut Taqiyyah, Bloomberg

SINGAPURA. Harga kontrak emas kembali menanjak untuk hari kedua. Pagi tadi, harga kontrak emas untuk pengantaran cepat naik sebesar 0,9% menjadi US$ 1.608,25 per troy ounce. Pada pukul 08.08 waktu Singapura, harga emas berada di posisi US$ 1.604.

Kenaikan harga emas dipicu oleh penguatan euro terhadap dollar pasca permintaan bailout Spanyol senilai 100 miliar euro atau US$ 125 miliar. Dengan kondisi ini, Spanyol menjadi negara keempat Eropa yang meminta bailout sejak krisis utang merebak di Benua Biru hampir tiga tahun lalu.

"Sentimen positif emas adalah adanya jaminan Spanyol akan bertahan dalam beberapa waktu ke depan akibat bailout. tiga tahun lalu, krisis Eropa dimulai dari Yunani. Saat ini, Yunani masih menjadi mata badai ekonomi dan menjadi kecemasan utama investor," papar Ye Yanwu, head of research Everbright Futures Co.

Pada pekan lalu, harga emas mencatatkan penurunan mingguan terburuk dalam sebulan terakhir. Pada 8 Juni, harga emas melorot ke level terendah dalam sepekan terakhir ke posisi US$ 1.556,68 per troy ounce. Penurunan harga si kuning kinclong ini terjadi setelah Pimpinan the Federal Reserve Ben S Bernanke menolak merinci strateginya untuk mendongkrak perekonomian.

http://investasi.kontan.co.id/news/euro-perkasa-pesona-si-kuning-kembali-bersinar/2012/06/11

Tidak ada komentar:

Posting Komentar